Biaya Irigasi Telinga di Rumah Sakit Jabodetabek

Kesehatan

Biaya membersihkan telinga di Indonesia bervariasi, mulai dari Rp 30 ribu hingga Rp 400 ribuan, tergantung rumah sakit atau klinik yang kamu kunjungi.

Sayangnya, kebanyakan masyarakat mengandalkan cotton bud untuk membersihkan telinga mereka. Padahal, membersihkan telinga dengan menggunakan cotton bud hanya akan membuat kotoran semakin tersumbat di dalam telinga. Alhasil, kinerja telinga mereka semakin menurun.

Kenapa harus ke dokter THT untuk membersihkan telinga?

Terdapat 4 alasan mengapa kita harus membersihkan telinga ke Dokter THT. Berikut beberapa alasannya yang dikutip dari laman Okoa.org:

1. Pereda Sakit

Umumnya, sakit telinga disebabkan oleh infeksi atau gendang telinga yang berlubang. Mengatasi masalah ini secara mandiri dirumah hanya akan memperburuk situasi. Dokter THT dapat membersihkan telinga dengan menggunakan prosedur yang aman, sehingga kondisi pengidap akan jadi lebih baik lagi.

2. Tidak Dapat Melihat Ke Dalam Telinga Sendiri

Hampir tidak mungkin untuk kita melihat ke dalam saluran telinga kita sendiri. Dokter THT, dapat memeriksa ke bagian dalam saluran telinga dengan menggunakan lampu khusus. Dengan begitu, mereka dapat membersihkan telinga dan melihat apakah ada masalah serius pada telinga kamu.

3. Menggunakan Alat Khusus

Dokter THT hanya akan menggunakan peralatan khusus yang sudah sesuai dengan penggunaanya. Salah satu alat yang sering digunkana Dokter THT adalah Suction atau alat hisap yang berfungsi untuk menghisap kotoran dari lubang telinga.

4. Mengetahui Masalah Pada Telinga

Ada beberapa kasus yang menyebabkan telinga pasien mereka tersumbat hingga membuat mereka sulit untuk mendengar.

Dengan berkunjung ke Dokter THT, mereka dapat mengecek dan menganalisa secara langsung masalah apa yang terjadi pada telinga pasien. Dengan begitu, mereka dapat memberikan resep obat tetes telinga yang tepat untuk masalah penyakit tersebut.

Estimasi Biaya Irigasi di Rumah Sakit Jabodetabek

Berikut adalah estimasi irigasi telinga di beberapa rumah sakit besar di Jabodetabek berdasarkan data dari Alodokter:

Biaya irigasi telinga di rumah sakit Jakarta

Rumah Sakit Estimasi Biaya Nomor Telepon
MRCC Siloam Hospitals Semanggi Rp 178.000 021-29962777
RS Tebet Jakarta Rp 148.000 021-83075440
Mayapada Hospitals Jakarta Selatan Rp 430.000 021-29215555
RS Islam Jakarta Pondok Kopi Rp 188.000 021-8630654
Rumah Sakit Umum Firdaus Rp 60.000 021-4407322
RSU Pekerja Jakarta Rp 150.000 021-29484848
RS Brawijaya Antasari Rp 250.000 021-72790140
RSIA Tambak Rp 270.000 021-2303444
Rumah Sakit Kramat 128 Rp 313.000 021-3918288
RS Khusus THT-Bedah KL Proklamasi Rp 150.000 021-3900002

Biaya irigasi telinga di rumah sakit Bogor

Rumah Sakit Estimasi Biaya Nomor Telepon
RS Mulia Pajajaran Rp 100.000 0251-8379898
Siloam Hospitals Bogor Rp 122.000 0251-8303900
RS Medika Dramaga Bogor Rp 120.000 0251-8308900
RS dr. Abdul Radjak Cileungsi Rp 79.000 021-8235052
RSIA Kenari Graha Medika Rp 70.000 021-8230426

Biaya irigasi telinga di rumah sakit Depok

Rumah Sakit Estimasi Biaya Nomor Telepon
RSU Hasanah Graha Afiah Rp 40.000 021-77826267
RSU Brawijaya Depok Rp 80.000 021-29836640

Biaya irigasi telinga di rumah sakit Tangerang

Rumah Sakit Estimasi Biaya Nomor Telepon
Mayapada Hospital Tangerang Rp 405.000 021-55781888
Siloam Hospitals Lippo Village Rp 150.000 021-80646900
Metro Hospitals Cikupa Rp 110.000 021-5962790
RSIA Ilanur Rp 156.000 021-59450898

Biaya irigasi telinga di rumah sakit Bekasi

Rumah Sakit Estimasi Biaya Nomor Telepon
Graha Juanda Rp 275.000 021-8811832
Siloam Hospitals Bekasi Timur Rp 141.000 021-80611900
RS Citra Harapan Rp 120.000 021-88870606
RS Lawa Lumbu Rp 128.035 021-82422511

Apakah Membersihkan Telinga Ditanggung BPJS?

Kabar gembiranya, membersihkan telinga atau irigasi telinga ditanggung oleh BPJS Kesehatan.

Kamu hanya perlu berkonsultasi secara langsung ke dokter umum di Puskesmas. Setelah memahami masalah yang kamu alami, Puskesmas akan membuat surat rujukan ke rumah sakit atau dokter THT terdekat.

Tunjukkan surat rujukan itu ke pihak rumah sakit supaya kamu bisa mendapatkan fasilitas irigasi telinga secara gratis.

Jaga Kesehatan Telinga Mulai Dari Sekarang

Itulah estimasi biaya membersihkan telinga di beberapa rumah sakit Jabodetabek. Jika kamu merasakan adanya gejala-gejala seperti rasa sakit, nyeri, atau tersumbat, segera kunjungi Dokter THT.